Tetap Cantik Selama Berpuasa
Memasuki minggu kedua bulan Ramadhan masih semangat kan puasanya? berpuasa jangan sampai membuatmu bermalas-malasan apalagi malas merawat diri ya guys. Meskipun berpuasa, sebaiknya kita tetap menjaga dan merawat diri kita agar tetap cantik dan fresh.
Berikut ini adalah beberapa hal yang biasa saya lakukan selama berpuasa agar tetap fresh.
Untuk menghindari dehidrasi saat berpuasa, sebaiknya kita rutin minum air putih sesuai kebutuhan harian. Saya sendiri biasanya meminum 2-3 gelas air putih saat sahur, 2 gelas air putih saat berbuka, dan 4 gelas air putih saat malam setelah tarawih atau sebelum tidur.
Momen puasa biasanya sekalian saya manfaatkan untuk mengatur pola makan yang sehat, karena dihari-hari biasa saya sering tidak bisa menahan godaan untuk tidak memakan junk food, jadi saat berpuasa saya mengganti junk food dengan buah dan sayur. Untuk buah, biasanya saya mengkonsumsi pisang, pepaya, pear, jeruk, dan semangka, baik saat sahur maupun berbuka. Sayur yang biasanya saya konsumsi hanya brokoli, sawi dan kangkung.
Olah raga? padahal saya paling malas berolah raga, mungkin itu sebabnya tubuh saya melar, entahlah. Tapi karena bulan puasa bulan yang baik, jadi semua kebiasaan yang buruk harus di perbaiki dong. Setelah menunaikan sholat subuh biasanya saya berolahraga ringan seperti loncat tali ataupun saat sore menjelang magrib saya melakukan senam aerobik dengan istruksi dari Youtube.
Point yang satu ini juga sangat penting, saat berpuasa terkadang bibir jadi kehilangan kelembapannya, jadi selalu gunakan lip balm agar bibirmu tetap lembab dan tidak pecah-pecah. Perawatan lain yang diperlukan agar tubuh dan rambut juga tetap terawat selama bulan puasa adalah dengan menggunakan vitamin rambut, body lotion, scrub, dan masker secara rutin. Intinya meskipun berpuasa kita harus tetap menjaga kebersihan tubuh dan merawat tubuh seperti biasanya guys.
Terakhir, ini pasti juga sudah sering kamu lihat di artikel lainnya, tapi point ini memang penting sekali untuk menjaga tubuh tetap fresh selama berpuasa. Saat sahur biasanya saya bangun pukul 03.00 pagi, jadi saya mengusahakan untuk tidur lebih awal dan tidak begadang agar kebutuhan istirahat tercukupi.
Nah, itulah beberapa kebiasaan yang saya lakukan selama berpuasa untuk menjaga tubuh tetap fresh dan cantik. Semoga bermanfaat dan tetap semangat berpuasa ya guys!
Image Source : Pinterest
Xoxo,
Chici
Image Source : Pinterest
Xoxo,
Chici
0 komentar