Kampoeng Mie Ayam 13 Rasa
Satu lagi kuliner yang kebanyakan orang pasti sudah pernah mencobanya, yaitu mie ayam. Namun mie ayam yang akan saya bahas kali ini lebih kekinian karena menambahkan citarasa pedas yang bisa di pesan sesuai selera.
Tempat mie ayam yang satu ini diberi nama 'Kampoeng Mie Ayam 13 Rasa' karena terdapat dari 13 varian rasa. Tempat yang satu ini terletak di Jalan Tawangmangu Ruko 23C Samaan Malang, tepatnya di jajaran ruko sebelum Burger Buto Kedai 27 dan tempat ini buka mulai pukul 12.00 – 21.00 WIB.
Tempat mie ayam yang satu ini diberi nama 'Kampoeng Mie Ayam 13 Rasa' karena terdapat dari 13 varian rasa. Tempat yang satu ini terletak di Jalan Tawangmangu Ruko 23C Samaan Malang, tepatnya di jajaran ruko sebelum Burger Buto Kedai 27 dan tempat ini buka mulai pukul 12.00 – 21.00 WIB.
Kampoeng Mie Ayam 13 Rasa menyediakan berbagai macam pilihan mie ayam dengan nama-nama yang unik seperti mie ayam sarjana, mie ayam lapindo, mie ayam baper, mie ayam rasa yang terpendam dan masih banyak lagi. Mie ayam disini dibandrol dengan harga Rp. 7.000 – Rp. 10.000 saja, dan pengunjung bisa request level kepedasannya. Tidak hanya mie ayam, tempat ini juga menyediakan satu menu lagi yaitu fire chicken wings ( Nasi + 2 Sayap + 2 Kulit + Saus BBQ ) yang bisa dinikmati dengan harga Rp. 10.000, cocok banget untuk kantong mahasiswa hihi. Menu menimumannya yaitu Teh Tarik, Teh hangat/es, Jeruk hangat/es dan meskipun harganya terjangkau, menurut saya rasa mie ayam di tempat ini lumayan enak.
Kampoeng Mie Ayam 13 Rasa juga menyediakan fasilitas berupa buku-buku baik novel, buku pengetahuan, buku motivasi dan juga komik yang bisa dibaca sembari menunggu pesanan datang.
Untuk yang ingin mencoba mie ayam di tempat ini namun malas keluar bisa menggunakan jasa Gojek/GoFood, Jac Malang (081329433000), atau Kejo Malang (08569889280), mudah bukan ? bisa Delivery via Ojek Online.
Recommended ? Ya! mie satu ini recommended banget buat dicoba, terutama buat yang menginginkan mie ayam dengan sensasi pedas yang berbeda dari yang lain.
Xoxo,
Chici
Untuk yang ingin mencoba mie ayam di tempat ini namun malas keluar bisa menggunakan jasa Gojek/GoFood, Jac Malang (081329433000), atau Kejo Malang (08569889280), mudah bukan ? bisa Delivery via Ojek Online.
Recommended ? Ya! mie satu ini recommended banget buat dicoba, terutama buat yang menginginkan mie ayam dengan sensasi pedas yang berbeda dari yang lain.
Xoxo,
Chici
0 komentar